Kiss FM Medan – Kamu mungkin tahu sama lagu di video ini, tapi kak mimin yakin deh nggak tahu siapa penyanyinya. Dia adalah Jordan Susanto, pria di balik Single-single genre retro pop, soul, dan ballad dengan judul “Is Still Drunk On You”, “Wants His Shirt Back’, ‘Is So Sick of Drinking”, “Will I Ever Love Again?” dan “Senopati In The Rain.”

Jordan ini udah berkarir jadi musisi sejak 2021 lalu di usianya ke-24 tahun saat itu. Dan semua produksi lagunya, Jordan ikut terlibat. Jadi kalau lihat akun Tiktoknya, Jordan membagikan semua proses pembuatan lagunya terutama lagu terbarunya, “Senopati In The Rain“. 

Gimana? Akhirnya tau kan siapa pemilik suara bagus yang nyanyiin “Is Still Drunk On You”.

Profil Jordan Susanto

Jordan Susanto adalah penyanyi, penulis lagu, dan gitaris kelahiran Jakarta, 13 Desember 1997. Sejak kecil, dia sangat dekat dengan musik. Sejak usia 3 tahun, dia terbiasa mendengarkan lagu-lagu rok klasik yang kerap diputar oleh sang ibunda.

Akhirnya, pada usia 12 tahun, Jordan mulai menguasai alat musik gitar serta mulai menulis lagu dan membentuk band dengan teman-teman sekolahnya. Setelah lulus SMA, dia pun melanjutkan studi sarjana di King’s College London sembari tetap nge-band beraliran soul-rock bersama teman-teman satu kampusnya.

Setelahnya, Jordan pun kembali ke Indonesia dan memutuskan untuk berkarir sebagai penyanyi solo. Jangkauan musiknya sangat mendalam. Sebagai seorang yang sensitif, dia bisa mengeksplorasi beragam nuansa dan atmosfer yang berbeda-beda dalam membuat lagu-lagunya.

Karya-karya yang diciptakannya selalu mengajak pendengar untuk merasakan dan menjelajahi pikiran dan emosi mereka masing-masing. Hal itu dia kemas dengan iringan musik yang menonjolkan instrumen gitar, piano, dan bass.

Selama beberapa tahun, Jordan mencoba mendalami berbagai referensi musik sehingga memperkaya pengetahuannya musikalitasnya. Karya-karyanya berkutat pada beragam aliran mulai dari klasik, modern soul/R&B, british rock, pop, bahkan blues.