Kiss FM Medan – Buat pecinta film sci-fi dan horor psikologis, bersiaplah! “Ash”, film terbaru yang dibintangi oleh Iko Uwais, bakal tayang di bioskop 21 Maret 2025. Ini jadi comeback Iko setelah terakhir kali tampil di Expend4bles (2023), sekaligus film Hollywood ke-10 dalam kariernya. Gokil! 😱🎬

Tentang Film “Ash”

Disutradarai oleh Flying Lotus (alias Steven Ellison), musisi dan produser Grammy yang kini menjajal dunia film, “Ash” menjanjikan atmosfer mencekam dan penuh misteri. Film ini juga mendapat sambutan hangat di SXSW Film Festival 2024 dan debutnya di Rotten Tomatoes pun cukup menjanjikan.

Kritikus Jamie Broadnax bahkan menyebut film ini sebagai “wajib tonton bagi penggemar sci-fi horor psikologis”. Dengan nuansa mencekam dan alur cerita yang bikin merinding, “Ash” siap menguji batas ketakutan kita.

Sinopsis “Ash”

Ceritanya berpusat pada Riya (Eiza González), seorang astronot yang terbangun di sebuah planet misterius bernama Ash. Yang bikin ngeri, seluruh anggota krunya ditemukan tewas dengan cara brutal! 😨

Tanpa ingatan jelas tentang kejadian yang menimpa mereka, Riya harus berjuang untuk bertahan hidup, sambil mengumpulkan potongan ingatannya yang samar. Di tengah kekacauan itu, ia bertemu Brion (Aaron Paul), seorang penjelajah luar angkasa yang datang untuk membantunya. Tapi, bisa kah Brion dipercaya? Atau justru ada sesuatu yang lebih menyeramkan di balik semua ini?

Pemeran “Ash”

🔹 Eiza González sebagai Riya
🔹 Aaron Paul sebagai Brion
🔹 Iko Uwais sebagai Adhi
🔹 Beulah Koale sebagai Kevin
🔹 Kate Elliott sebagai Clarke

Dengan latar sci-fi, horor psikologis, dan aksi intens, “Ash” siap bikin bulu kuduk berdiri! Siap nonton? 🚀🍿