Kiss FM Medan – Sosok Sri Asih benar-benar nggak ada lagi di karakter Tara Johandi yang keduanya diperankan oleh Pevita Pearce dalam proyek terbarunya, “Katarsis”.

Akting Pevita di sini benar-benar beda dibanding sama karakter Sri Asih. Pevita yang terlihat sangat misterius di series ini dan aktingnya sebagai cewe dengan trauma mendalam karena melihat adegan pembunuhan orang tua angkatnya benar-benar patut diacungi jempol.

Serial Katarsis bercerita tentang seorang perempuan bernama Tara yang diperani oleh Pevita Pearce, pemeran Sri Asih (2022). Pevita akan berperan di Katarsis bersama aktor dan aktris ternama lainnya, seperti Revaldo, Bront Palarae, Slamet Rahardjo, Kiki Narendra, Teuku Rifnu Wikana, dan Shareefa Daanish. Vidio telah secara resmi mengumumkan bahwa Katarsis akan dirilis secara eksklusif di streaming service Vidio pada tanggal 16 Februari 2023. 

Tara (Pevita Pearce) adalah satu-satunya saksi sebuah pembunuhan di rumah orang tua angkatnya. Ia harus hidup dengan trauma dari insiden ini dan bertemu dengan psikiater bernama Alfons (Bront Palarae) sampai ia dewasa pun. Seiring berjalannya waktu, Alfons curiga bahwa selama ini Tara belum sepenuhnya jujur kepadanya mengenai masa lalunya. Kehidupan Tara mulai berubah setelah ia bertemu dengan Ello (Revaldo) dan membangun hubungan romantis dengannya. Semakin banyak misteri tak terpecahkan yang muncul setelah Ello mencoba mencari tahu lebih tentang hidup Tara. Film bergenre thriller dengan sedikit nuansa romansa ini akan membuat penonton mempertanyakan apakah benar Tara sekedar korban atau dia malah menyembunyikan hal besar lain. 

Serial Katarsis, adaptasi novel 2013 Karya Anastasia Aemilia, bisa disaksikan secara eksklusif di Vidio mulai 16 Februari 2023.

Comments are closed.