10. Logic ft Hailee Steinfeld – Ordinary Day
Logic yang kembali lagi dengan album YSIV atau Young Sinatra IV. FYI nih bagian di liriknya ada yang diambil dari single “Hey Ya!” punya Outkast.
9. The Lumineers – Walls
Single ini adalah tribute untuk mengenang satu tahun meninggalnya seorang musisi rock, Tom Petty. Bukan cuma untuk tribute hasil dari proses single ini akan disumbangkan ke MusiCares, lembaga untuk membantu kebutuhan mendadak seperti masalah kesehatan dari para musisi.
8. Michael Bublé – When I Fall In Love
Setelah Michael cuti dulu untuk mengurus anaknya yang sakit, cool daddy ini kembali dengan me-recycle single klasik dari Nat King Cole, When I Fall In Love. Michael juga udah persiapin album kedelapannya bertajuk ‘Love’ yang akan rilis tanggal 16 November 2018.
7. Roosevelt – Losing Touch
Our indie jam came from Germany singer, Marius Lauber, atau nama panggungnya Roosevelt. Sebelum album keduanya ini, Roosevelt udah pernah bikin EP di tahun 2013 dan singlenya berjudul ‘Elliot’ dinobatkan sebagai ‘Best New Track’ oleh Pitchfork. Musik genre synthesizer pop atau tecno popnya vibesnya asik banget, apalagi intronya bakalan teringat deh sama
Roosevelt.
6. Sigala ft Kylie Minogue – What You Waiting For
Sensasi sound dance klasik ala modern akan kamu dengerin di single ini. ’What You Waiting For’ dirilis berbarengan juga dengan rilis album terbaru Sigala, ‘Brighter Days’, yang diisi sama banyak musisi keren seperti Craig David, The Vamps, Ella Eyre, Meghan Trainor dan masih banyak lagi.
5. Yellow Days – How Can I Love You
Musisi berusia 19 tahun ini punya suara soulful yang juga powerful plus bisa bikin cewek terpesona dengan sekali pendengaran. Sepertinya kalo doi ngerayu cewek cukup bikinin ceweknya lagu terus dinyanyiin deh.
4. Prettymuch ft Rich The Kid – Solita
Prettymuch muncul dengan gaya latino berkolaborasi dengan Rich The Kid. Track dance mid-tempo dengan musik latino dari single ini gak bikin swagnya Prettymuch gak hilang malah bikin makin seru.
3. Mariah Carey – With You
Mariah Carey merilis kembali single terbarunya ‘With You’, setelah sebelumnya telah merilis single ‘GTFO’ terlebih dahulu. Single ‘With You’ akan menjadi single utama untuk album ke 15 yang sedang dalam proses pembuatan.
2. Joji ft Clams Casino – Can’t Get Over You
Musisi 88Rising ini bener-bener udah lepas dari image fiksinya di Youtube sebagai FilthyFrank atau Pink Guy dan seutuhnya menjadi penyanyi. Joji akan merilis album pada pertengahan Oktober 2018 dengan judul Ballads 1. Seperti judul albumnya single sebelumnya ‘Slow Dancing in the Dark’ ballad banget tapi di single ‘Can’t Get Over You’ cukup upbeat tapi vibes-nya tetap ballad.
1. Lany – If You See Her
Lany emang ahlinya bikin galau dan makin galau dengan single ‘If You See Her’. Album ‘Malibu Nights’ sepertinya berisi curahan hati sang vokalis,Paul Klein dalam masa patah hatinya. Single ini juga ditulis bareng Emily Warren, penulis lagu pemenang Grammy yang sudah menulis lagu untuk banyak penyanyi terkenal seperti Shawn Mendes, Jessie J, Melanie Martinez, Noah Cyrus, dan The Chainsmokers.

















