Kiss FM Medan – Rumah produksi @imajinari.id baru saja merilis first look dari film terbaru mereka, Tinggal Meninggal, yang disutradarai oleh aktor Kristo Immanuel. Ini adalah film panjang pertama Kristo sebagai sutradara, dan film ini dibangun dari ide jahilnya sendiri.

Tinggal Meninggal mengangkat kisah seorang pemuda canggung yang tiba-tiba menjadi perhatian teman-teman kantornya setelah ayahnya meninggal. Namun, situasi tersebut malah membuatnya berpikir: siapa lagi yang harus meninggal supaya hidupnya kembali tenang seperti semula? Premis yang unik dan penuh kejutan ini dijamin bakal menarik perhatian penonton!

Yang menarik, @omara.esteghlal, yang sebelumnya membintangi film Pengepungan di Bukit Duri sebagai Jefri, kembali tampil dalam film ini, membawa karakter baru yang pasti bakal bikin penasaran! Selain Omara, film ini juga dibintangi oleh deretan aktor dan aktris berbakat lainnya seperti @mawar_eva, @nirinazubir_, @___shindyhuang, @_nadanovia, @muhadkly, @arditerwandha, @caesarmario, dan @itsjaredali.

Film yang rencananya tayang pada tahun 2025 ini nggak cuma menawarkan drama yang kocak, tapi juga penuh dengan makna. Dengan ide kreatif dari Kristo Immanuel dan jajaran pemain hebat, Tinggal Meninggal bakal jadi tontonan yang sayang banget untuk dilewatkan.