Kiss FM Medan – Dalam sebuah siaran live yang mendadak ramai diperbincangkan, Uan, vokalis band pop asal Bandung Juicy Luicy, menyampaikan pernyataan yang cukup mengejutkan:

“Lagu-lagu kami boleh diputar di mana saja, tanpa perlu bayar royalti.”

Pernyataan ini langsung menarik perhatian netizen, terutama para pelaku usaha seperti pemilik kafe, wedding organizer, atau penggiat event yang sering harus berurusan dengan urusan royalti.

Uan menjelaskan bahwa band-nya menciptakan musik bukan untuk dijadikan beban biaya bagi orang lain.

“Kami bikin lagu buat dinikmati. Kalau harus bayar terus-terusan buat muter lagu, kasihan juga. Kalau mau muter Juicy Luicy, putar aja.”

Sikap ini dinilai sangat terbuka dan berjiwa besar, mengingat isu royalti di industri musik Indonesia seringkali menimbulkan kebingungan dan polemik. Beberapa musisi bahkan secara aktif menegur penggunaan lagunya tanpa izin, terutama di ruang publik.

Namun Uan dan Juicy Luicy memilih pendekatan yang berbeda—mereka lebih fokus pada penyebaran musik dan kebebasan penikmatnya.

Tanggapan netizen pun didominasi oleh pujian. Banyak yang menyebut ini sebagai contoh nyata “musisi yang paham realita di lapangan”. Bahkan ada yang bilang:

“Semakin dikasih gratis, justru makin cinta sama band-nya!”

Meski begitu, tetap penting dicatat bahwa kebijakan ini berlaku secara pribadi dari pihak Juicy Luicy. Secara hukum, hak cipta tetap melekat pada pencipta lagu, dan keputusan ini mungkin tidak berlaku untuk musisi lain.

Yang jelas, Juicy Luicy berhasil menunjukkan bahwa musik bisa jadi ruang yang inklusif dan membumi. Salut!