Kiss FM Medan – Dunia musik kembali dibuat heboh dengan kolaborasi tak terduga antara girl group K-Pop ternama TWICE dan rapper asal Amerika, Saweetie. Pada Jumat, 1 Agustus 2025, mereka merilis lagu berjudul “superstars”, sebuah lagu bubblegum pop dengan beat cerah dan enerjik yang sepenuhnya dibawakan dalam bahasa Inggris.
Kolaborasi ini menjadi sorotan sejak sepekan lalu, ketika Saweetie mengunggah video dirinya tengah latihan menari bersama seluruh member TWICE di ruang dance JYP Entertainment. Video tersebut langsung viral dan memicu spekulasi kolaborasi besar antara dua bintang dari dunia yang berbeda.
“superstars” menggabungkan warna khas TWICE yang ceria dan harmonis, dengan gaya rap Saweetie yang fierce dan penuh attitude. Hasilnya? Lagu yang ringan, fun, dan sangat cocok diputar di playlist musim panas.
Lagu ini juga menjadi bagian dari mini album terbaru Saweetie bertajuk “HELLA PRESSURE”, yang dirilis di hari yang sama. EP tersebut berisi lima track, termasuk lagu “boffum” hasil kolaborasi Saweetie dengan produser ternama J White Did It, yang sebelumnya sukses memproduseri hits untuk Cardi B dan Megan Thee Stallion.
Bagi TWICE, ini bukan pertama kalinya mereka terlibat proyek internasional, tapi kolaborasi dengan rapper Amerika seperti Saweetie jadi momen yang sangat spesial. Lagu ini memperluas jangkauan musik mereka ke pasar global, sembari memperlihatkan fleksibilitas mereka dalam menjelajahi genre baru.
“superstars” sendiri sudah trending di berbagai platform dan ramai digunakan untuk dance challenge di TikTok. Apakah lagu ini akan jadi anthem K-pop x hip-hop tahun ini? Kita tunggu saja!













