Kiss FM Medan – Selain merilis trailer “One Piece” dan “Avatar: The Last Airbender”, Netflix juga merilis kabar terbaru dari Squid Game 2 yang minggu lalu sempat agak ribut soal gabungnya aktor Im Siwan di musim kedua ini.

Squid Game 2 secara resmi mengumumkan 4 nama aktor terkenal Korea Selatan yang gabung jadi pemain baru di game mematikan ini.

Dan taraaaaaaa…. Im Siwan jadi nama pertama yang muncul. Selanjutnya ada Kang Ha Neul yang wara-wiri di film action juga. Menyusul Park Seong Hoon yang sebelumnya sukses di drama The Glory juga akan ikut main di Squid Game 2. Dan nama terakhir adalah  aktor senior Yang Dong Geun yang masih fit banget buat main di antara hidup dan mati.

Sementara itu pemain-pemain dari film pertama yang akan tetap memainkan permainan adalah Lee Jung-Jae, Lee Byung-Hun, dan Wi Ha-Jun. Masih belum diketahui apakah di musim kedua ada pemain wanita atau tidak karena bisa jadi Netflix masih akan mengumumkan kabar selanjutnya dari film ini. 

Tanggal Rilis Squid Game 2

Sebelumnya pada konferensi pers Netflix pada September 2022, sutradara Hwang Dong-hyuk mengungkapkan bahwa season kedua Squid Game akan tayang perdana di Netflix pada 2024.

“Squid Game” season 1 menjadi fenomena bagi Netflix, menarik 1,65 miliar jam penayangan dalam 28 hari. Jumlah pemirsa yang memecahkan rekor diikuti oleh kemenangan sejarah Emmy untuk pemeran dan kru “Squid Game”.

Dengan 14 nominasi Emmy, serial ini membawa pulang total enam kemenangan, termasuk penyutradaraan yang luar biasa, desain produksi, efek visual khusus, penampilan akrobat, aktris sebagai peran tamu Lee You-mi dan aktor utama Lee Jung-jae, yang juga menjadi aktor Asia pertama yang memenangkan kategori tersebut.