Kiss FM Medan – Video unik lainnya dan menjadi YouTuber. Kamu bisa lihat karya-karya YouTuber, sederhana tapi menarik. Namun, jangan berpikir jadi YouTuber itu mudah ya. Selain smartphone sebagai alat perekaman, kamu juga butuh software edit video terbaik untuk menyulap beberapa video kamu menjadi satu video yang mengagumkan. Dilansir dari TechViral, langsung saja ini dia 10 aplikasi edit video terbaik untuk PC.

AVS Video Editor

Dengan antarmuka yang intuitif, software ini mudah digunakan dan memiliki fitur yang sangat lengkap dan berguna untuk proses editing video dibandingkan Corel VideoStudio dan Adobe Premiere yang harga lisensinya mahal.

Sony Vegas Pro 13

Software buatan Sony ini sudah tidak diragukan lagi kiprahnya dalam hal pembuatan video maupun musik. Software buatan mereka ini sangat mumpuni dengan fitur yang sangat banyak dan bisa dibilang ini adalah software edit video kelas profesional, namun memiliki kemudahan dalam pengoperasiannya.

VirtualDub

VirtualDub punya fitur untuk merekam gambar yang ada di layar komputer. Kamu dapat menyimpan video yang telah kamu buat atau edit dengan format AVI.

Corel Video Studio

Corel Video Studio adalah software edit video terbaik yang dikembangkan oleh perusahaan ternama, Corel. Perusahaan ini bukanlah nama baru di industri perangkat lunak, mereka adalah pelopor dalam semua jenis software yang mereka buat, termasuk Video Studio Pro.

Adobe Premiere Pro

Dengan menguasai Adobe Premiere Pro, kamu bisa menyusun video event seperti pernikahan, musik video klip, film, video profil, showreel, dan lainnya secara profesional. Program Adobe Premiere adalah bagian dari Adobe Creative Suite, sebuah rangkaian dari desain grafis, video editing, dan pengembangan aplikasi web yang dibuat oleh Adobe Systems.

Windows Movie Maker

Windows Movie Maker merupakan aplikasi edit video yang dibuat oleh Microsoft dan dibuat eksklusif untuk mesin Windows. Ini adalah perangkat lunak yang sangat dasar untuk edit video dengan fitur yang bisa dibilang terbatas.

Avidemux

Avidemux adalah aplikasi edit video gratis yang dirancang sederhana untuk memotong video, filter, dan tugas pengkodean. Avidemux mendukung banyak jenis file, termasuk AVI, DVD file MPEG yang kompatibel, MP4, dan ASF, dan berbagai codec lainnya.

Camtasia

Selain dapat digunakan pada Windows maupun Mac, Camtasia juga memungkinkan kamu merekam layar komputer sehingga kamu dapat dengan mudah mengedit pada perangkat lunak itu sendiri. Keren kan, cobain deh kalo tidak percaya.

Pinnacle studio

Pinnacle Studio ini adalah software edit video level dasar, namun cukup mumpuni untuk kamu yang seorang YouTuber. Selain itu, software ini menawarkan biaya yang jauh lebih murah daripada perangkat lunak lain dengan kualitas yang sama.

HitFilm Express

Software ini tersedia untuk pengguna Windows dan Mac yang dilengkapi dengan fitur cukup baik untuk melakukan dasar video editing.

 

source: jalan tikus

2 COMMENTS

  1. Its like you read my mind! You appear to know a lot about this, like you wrote the book in it or something. I think that you can do with some pics to drive the message home a bit, but instead of that, this is wonderful blog. A great read. I’ll definitely be back

  2. Great goods from you, man. I’ve understand your stuff previous to and you’re just too great.
    I really like what you have acquired here, certainly like what you’re stating and the way in which you say it. You make it enjoyable and you still care for to keep it wise. I cant wait to read far more from you. This is really a tremendous website.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here