Kiss FM Medan – DJ Khaled baru aja merilis single ‘No Brainer’ nih rekan sebaya. DJ Khaled nggak sendirian, ada musisi-musisi terkenal yang turut bernyanyi membawakan ‘No Brainer’. Mulai dari Chance The Rapper, Justin Bieber dan Quavo dari Migos ramai-ramai menyumbangkan suaranya di lagu yang bernuansa pop-funky.

Bukan sekali ini saja, keempat penyanyi ini juga sudah pernah bekerja sama di lagu ‘I’m The One’ yang rilis tahun lalu dan sukses menjajaki puncak chart Billboard top 100. DJ Khaled juga membawa anaknya yang lucu, Asahd ke dalam video klip dengan tema musim panas ini.

Rapper berusia 42 tahun merilis single ‘No Brainer’ bersamaan dengan video klipnya di kanal youtube miliknya. Video klip yang terasa ringan dan ceria ini menampilkan Justin Bieber dengan baju santai ala-ala liburan. Sutradara Colin Tilley sukses menyampaikan suasana ceria ala musim panas tepat dengan musim yang sedang berlangsung di dunia.

Sedangkan DJ Khaled tampil layaknya seorang sutradara di sini. Lalu ditutup dengan penampilan kolaborasi di panggung dengan interior club malam. ‘No Brainer’ kabarnya adalah single pertama dari album sang rapper mendatang yang diberi judul ‘Father of Asahd’. Simak video klip ‘No Brainer’ di bawah ini:

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here