Kiss FM Medan – Makin banyak band-band gede konser di Indonesia noh rekan sebaya! Maroon 5 baru aja konfirmasi di tour mereka kalau bakal singgah ke Indonesia.

Kabar ini secara resmi disampaikan melalui akun instagram @pkentertainment.id selaku promotor mereka di Asia.

Tertera dalam postingan  mereka kalau Maroon 5 akan ke Indonesia pada 1 Februari 2024 mendatang di Jakarta International Stadium.

Tiket dijual mulai dari harga 1.4 Juta hingga 6 Juta, dan tiket dijual tanggal 25 September untuk mandiri presale, dan 27 September untuk public sale.

Berikut kategori dan harga tiket konser Maroon 5 di Jakarta:

CAT 1 – Rp 6.000.000
Festival – Rp 2.750.000
CAT 2 – Rp 2.500.000
CAT 3 – Rp 2.350.000
CAT 4 – Rp 2.250.000
CAT 5 – Rp 1.450.000

Penyelenggara menyediakan kategori tiket Early Entry Package seharga Rp 4,2 juta. Dengan paket ini, pembeli akan mendapatkan 1 tiket Festival, akses masuk lebih awal ke lokasi konser, hadiah VIP eksklusif dari Maroon 5, laminasi dan lanyard VIP, serta kesempatan prioritas untuk membeli merchandise.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here