Kiss FM Medan – Kalau biasanya cuma posting foto atau cuma posting daftar nama aja, Kali ini Kemenpora mengumumkan atlet bulutangkis yang turun membela Indonesia di Sea Games 2023 Kamboja dengan rilisan poster ala-ala konser musik. Bahkan captionnya juga nyebutnya “lineup atlet” bukan “daftar atlet”.
Nama-nama atlet itu adalah:
Tunggal Putra: Chico Aura Dwi Wardoyo, Shesar Hiren Rhustavito, Christian Adinata, Alwi Farhan
Tunggal Putri: Komang Ayu Cahya Dewi, Ester Nurumi Tri Wardoyo, Stephanie Widjaja, Mutiara Ayu Puspitasari
Ganda Putra: Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Ganda Putri: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
Ganda Campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela
Nggak cuma itu, nama-nama atletnya juga dibuat ala logo band-band terkenal di Indonesia. Poster unik ini menarik perhatian termasuk akun festival musik Indonesia, Pestapora.
Idonesia sejauh ini masih sangat dominan di ajang SEA Games. Indonesia masih menjadi pengoleksi medali terbanyak di ajang tersebut.
Indonesia sejauh ini sudah menghasilkan 114 emas, 77 perak, dan 41 perunggu di cabang olahraga bulutangkis, SEA Games. Indonesia unggul jauh dari rival-rivalnya.
Malaysia yang menempati posisi kedua, sejauh ini baru meraih 50 medali emas. Kemudian ada Thailand di posisi ketiga dengan 37 poin.