Kiss FM Medan – Karakter Finn dalam film Star Wars tidak akan lagi diperankan oleh John Boyega. Hal ini dikabarkan langsung oleh sang aktor melalui Tell Me Everything dengan John Fugelsang.
Saya pikir Finn berada di titik yang bagus di mana Anda bisa menikmatinya dalam hal-hal lain, seperti gim dan animasi. Tapi, saya merasa Episode VII hingga Episode IX sudah cukup bagi saya,” lanjutnya.
Kabarnya, Boyega meninggalkan Star Wars karena isu rasisme yang diterima. Boyega tidak mendapat dukungan dari Disney ketika isu rasisme yang ia suarakan saat Black Lives Matter menyeruak saat 2020 lalu.
Aktor dengan nama asli John Adedayo Adegboyega adalah aktor Inggris yang terkenal karena perannya dalam “Attack the Block” (2011) dan “Star Wars: Episode VII – The Force Awakens.” Boyega lahir pada 17 Maret 1992 di London, Inggris dari orang tua Nigeria. Dia tertarik tampil sejak usia muda, berpartisipasi dalam drama sekolah dan mengambil kelas teater.
John Boyega memiliki dua proyek film dalam daftarnya, yaitu berjudul Breaking dan The Woman King. Ia pun merasa sekarang sudah nyaman dengan orang-orang yang bekerja sama dengannya dalam proyek-proyek terbarunya.
“Jujur saja, dengan teman-teman yang saya temukan dalam Joel Taylor, Jamie Foxx, Teyonah Parris, Viola Davis, semua yang bekerja sama dengan saya, fleksibilitas adalah jalan saya,” ujar aktor asal Inggris itu.
Karakter Finn pertama kali muncul dalam film Star Wars: The Force Awakens (2015). Ia dikisahkan sebagai stormtrooper yang membelot dari First Order kemudian bergabung dengan Resistance.
Kemudian, ia kembali muncul untuk dua sekuel Star Wars, yaitu Star Wars: The Last Jedi (2017) dan Star Wars: The Rise of Skywalker (2019).
Finn masih hidup ketika trilogi terbaru Star Wars itu rampung. Namun, rasanya John Boyega tidak akan kembali untuk film keempat Star Wars itu lagi.