Kiss FM Medan – Jefri Nichol balik main serial lagi, kali ini bareng Vanessa Priscilla di genre crime thriller yang jauh dari kata hangat berjudul ‘Paradise Garden’.

Di trailer yang baru aja rilis, film ini benar-benar mencekam. Jefri yang berperan sebagai Andra bersama Vya yang diperankan Vanessa dihadapkan langsung dengan kasus penculikan misterius di komplek perumahan Paradise Garden.

Dari rilisan official trailernya, series yang digarap Vidio bersama dengan Screenplay Films itu Paradise Garden membocorkan banyak plot seru yang berbalut misteri di komplek perumahan Paradise Garden terkait misteri orang hilang.

Di dalam trailer itu, Andra keliatan santai banget menghadapi kasus penculikan tersebut padahal kakaknya sendiri juga hilang di Paradise Garden. 

Tak hanya soal penculikan, trailer itu juga sempat menyinggung mengenai virus yang diduga bisa menyebabkan wabah. Mungkin terinspirasi sama pandemi yang lagi kita hadapi sekarang.

Selain Jefri Nichol dan Vanesha Prescilla, Paradise Garden juga turut menampilkan deretan aktris dan aktor lainnya antara lain Agnes Naomi, Jolene Marie, Fatimah Azzahra, Yoga Pratama, Jenny Zhang, dan Aliyah Faizah.

Disutradarai Tommy Dewo dan Ginanti Rona, paradise Garden akan terdiri dari 8 episode dan bisa ditonton di platform Vidio pada 29 Juli 2021 mendatang.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here