Kiss FM Medan – Lewat Instagram Story miliknya, Halsey menyampaikan sebuah rahasia yang selama ini nggak dipublikasikannya ke fans dan followersnya.
“Aku telah keluar masuk rumah sakit selama beberapa pekan karena berurusan dengan rintangan baru. Mencoba sebaiknya untuk menjaga urusan lancar; Grammy, Coachella dan lain-lain.” tulisnya.
“Tapi tubuhku memberikan perlawanan yang kuat. Dan pada akhirnya meminta diriku untuk pelan-pelan atau aku harus berhenti.”
“Penyakit kronis adalah sebuah misteri yang kompleks. Jika aku sedang atau pernah MIA (menghilang) tolong jangan dibawa ke hati. Aku berusaha sekuat tenaga di bawah situasi yang sulit ini,” tutupnya.
Halsey memang diketahui baru aja menjalani operasi endometriosis pada awal April 2022 lalu. Tapi ternyata sampai bulan April hampir berakhir, proses penyembuhan masih terus berjalan.
Get well soon buat Halsey, kangen pengen liat doi manggung lagi.