Kiss FM Medan – Pasti rekan sebaya pada kepo nih gara-gar isi explore semuanya soal Ghozali Everyday yang meraup milyaran rupiah gara-gara menjual foto selfienya dalam bentuk mata uang NFT.

Padahal kalau dilihat-lihat lagi, selfie Ghozali mah biasa aja ya shay. Bahkan posenya begitu-begituuu aja. Mungkin pose si Ghozali ini ngikutin konsep namanya, Ghozali Everyday.

Trus gimana caranya si Ghozali ini kok bisa meraup milyaran rupiah dari NFT ya? Tapi lebih tepatnya, apaan sih NFT itu?

NFT adalah singkatan dari Non-Fungible Token yang punya arti sebuah aset digital yang mewakili barang berharga yang nggak bisa ditukar atau digantikan.

Si Token ini sifatnya unik, karena cuma ada satu-satunya di dunia yang dimiliki oleh seseorang dan sifatnya terbatas dan mutlak. Sama kayak kamu ngambil foto di google terus kamu simpan dan gunakan, foto itu bukan milik kamu lho. Hak kepemilikannya tetap si penjepret atau si pemilik NFt itu tadi. Nah sertifikat kepemilikannya sudah tercatat di sistem blockchain.

Bukan Alat Pembayaran

Tapi NFT itu nggak bisa dijadikan alat tukar ya atau dijadikan sebagai alat pembayaran. NFT dibuat satu-satunya jadi nggak bisa ditukar jadi barang lain karena nilainya gak sepadan. Mirip sama barang kolektor, bisa dibeli tapi nggak bisa ditukar dengan barang lain.

Nggak cuma selfie aja yang bisa jadi NFT, tapi karya seni lain, mulai dari musik, GIF, video, bahkan avatar virtual. Mereka yang punya hak atas barang dalam bentuk NFT, punya hak juga untuk memperbanyak.

Muncul Sejak 2017

Uniknya, NFT itu muncul pertama kali pada 2017 saat game NFT juga diluncurkan yaitu Cryptokitties yang berbasis blockchain Ethereum. Game ini memungkinkan pemain buat mengadopsi, memelihara, sampai memperdagangkan kucing virtual.

Pasar NFT sejak saat itu berkembang perlahan tapi pada Januari 2021 berkmebang pesat. Bahkan pengguna dan penggemarnya menganggap ini sebagai era baru karena bisa memperjualbelikan karya tanpa pihak ketiga.

Biarpun Ghozali Everyday berhasil meraup milyaran rupiah dari foto-foto selfienya, sayangnya berinvestasi di NFT masih sangat beresiko karena menurut Chair of the Washington Technology Industry Association Cascadia Blockchain Council, Arry Yu blockchain satu ini masa depannya masih belum pasti. Gimana menurut kamu nih? Mau ikutan sama Ghozali? Atau pilih investasi lain?

Source: Okezone

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here