Kiss FM Medan – Lorde itu bintang pop yang sebenarnya nggak siap buat menjalani hari-harinya di fase ‘kerja’ dalam waktu panjang. Hal ini dia buktikan dengan ‘menghilang’ setelah dia merilis album baru. 

Awalnya media dan juga fans pada nggak nyadar, tapi setelah debut dengan Pure Heroine pada 2013 dan baru muncul lagi dengan Melodrama pada 2017. Empat tahun kemudian, Lorde kembali dengan Solar Power pada Agustus 2021. Mulai kebaca nih kalau Lorde emang selalu rehat panjang sebelum menggarap karya terbaru.

Di rehat panjang ini dia bilang kalau itulah momen di mana dia baru bisa melakukan hal-hal yang nggak bisa dilakukannya saat fase ‘bekerja’. Seperti pergi ke pesta, merayakan ulang tahun, nongkrong bareng temen.

Barulah setelah merasa cukup melakukan itu semua, Lorde baru akan masuk lagi ke fase ‘bekerja’ untuk karya terbarunya.

Jadi bisa dibilang kalau dia nggak siap buat menjalani hari-hari sebagai bintang pop di depan banyak kamera dalam jangka waktu yang panjang.

Ya nggak masalah ya rekan sebaya, soalnya dengan time management yang dipunya Lorde, dia jadi merilis karya-karya yang jadi hits contohnya aja album terbarunya Solar Power yang terlihat lebih cerah dibanding dengan Pure Heroine dan Melodrama yang terkesan gelap.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here