Kiss FM Medan – Paling asik itu kalau group idola melakukan comeback dengan merilis karya mereka yang terbaru dengan warna lagu yang baru pula seperti yang dilakukan oleh boy group Kpop yang comeback di awal tahun 2018.
Boy Group Kpop Yang Comeback Januari 2018
1. N.Flying 3 Januari
Debut dengan empat orang member, akhirnya N.Flying menambah personelnya di 2017 lalu. Kini band yang satu manajemen dengan CN Blue ini comeback dengan mini album ketiga mereka, The Hottest dan Hot Potato menjadi lagu andalan.
2. Infinite 3 Januari
Walau ditinggal salah satu personelnya, membuat Infinite harus rela tetap beraktivitas dengan 6 member dan akhirnya mereka comeback tanpa Hoya tanggal 8 Januari lalu. Comeback dengan album ketiga Top Seed dengan hits Tell Me, udah ada yang denger rekan sebaya?
3. BLOCK B 8 Januari
Bersamaan dengan Infinite, tanggal 8 Januari Block B comeback dengan album repackage mereka Re: Montage dengan hits unggulan Don’t Leave. Admin ingat kemaren pernah tergila-gila dengan Block B dengan single mereka yang Nilili Mambo. Coba deh kamu dengerin, admin rekomendasikan!
4. MXM (BRANDNEWBOYS) 10 Januari
MXM atau memiliki nama lain Brandnewboys dijadwalkan akan comeback dengan 2nd Mini Album ‘MATCH UP’ pada 10 Januari 2018.
5. JBJ 17 Januari
Merebut hati Kpopers dengan lagu Fantasy kini JBJ akan comeback pada tanggal 17 Januari dengan merilis mini album kedua mereka, True Colors. Mini album ini sendiri terdiri dari 7 lagu dengan lagu Flower sebagai lagu utama.
Bahagia rasanya grup yang diidolakan tetap aktif berkarya dengan group mereka masing-masing, tidak melakukan promosi sendiri-sendiri atau sibuk dengan kegiatan individu sehingga aktivitas sebagai group jadi terpinggirkan. Sukses terus buat group-group yang bakal debut dan group senior yang saat ini sibuk melakukan promosi album.